Tahun 2013 ini SMK Jajaka Bartim ditunjuk untuk mengerahkan 20 siswanya mengikuti upacara HUT Kemerdekaan RI Ke-68 di halaman Kantor Bupati Bartim. Adapun siswa yang ikut adalah 10 orang untuk upacara penaikan bendera di pagi hari, serta 10 orang di penurunan bendera sore hari. Hanya ada 1 sekolah tingkat SMA/SMK yang ditunjuk untuk kegiatan ini setiap tahun. Selamat kepada seluruh siswa yang mengikuti acara ini. Ini adalah suatu kepercayaan dari pemerintah daerah kepada sekolah kita.
No comments:
Post a Comment